Kampung Cempluk Membaca di minggu yang kedua (24 Mei 2014) berlanjut dengan pelajaran bahasa Inggris dan paper cutting. Anak-anak Kampung Cempluk diingatkan kembali mengenai huruf-huruf dalam bahasa Inggris. Mereka kemudian diminta untuk menyusun nama binatang dalam bahasa Inggris dari huruf-huruf yang telah disediakan. Semuanya antusias mengikuti kegiatan hari itu. Mereka bermain sambil belajar.
Sesi yang kedua adalah sesi paper cutting. Yang membawakan materi adalah Caecilia Endah dari Universitas Ma Chung yang memang gemar membuat kreasi dari kertas. Anak-anak diajarkan membuat ornamen-ornamen sederhana dari kertas lipat berwarna-warni. Mereka juga membuat hiasan berbentuk katak.